Rabu, April 24, 2024
Beranda Sample Page

Sample Page Title

KONTRASTIMES.COM-BANYUWANGI,  Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Azwar Anas dalam acara “Ngantor di Desa” menyerahkan kendaraan operasional untuk bidan yang bertugas di Dusun Sukamade, Desa Sarongan.

Kendaraan diterima oleh Ibu Dian Larasati, bidan yang bertugas di pos kesehatan desa (poskesdes).

Ipuk menyampaikan “Semoga kendaraan ini bisa memperlancar tugasnya dan menambah semangat kerja ya, Bu Dian”(25-03-2021)

Ibu Dian adalah salah seorang bidan yang ditugaskan sebagai “tenaga kesehatan hadir”, sebuah program dari @dinkesbanyuwangi yang menugaskan nakes secara khusus di wilayah yang sulit dijangkau secara geografis. Salah satu fungsi utama program itu adalah untuk menekan angka kematian ibu dan anak di wilayah tersebut.tutur Ipuk

Ipuk menjelaskan “Pemberian kendaraan operasional bagi para tenaga kesehatan di daerah dengan akses terbatas akan terus dilakukan”

Selain menyerahkan bantuan kendaraan operasional, kemarin (24-03-2021) juga melakukan peletakan batu pertama Rumah Bersalin, bantuan hibah dari Pemerintah Jepang. Rumah bersalin itu akan menjadi tempat pemeriksaan ibu hamil dan persalinan bagi dua desa, yaitu Desa Sarongan dan Desa Kandangan.ungkap ipuk

Oleh Kepala Dinas Kesehatan dokter @rio_wl, rumah bersalin ini juga didesain sebagai bagian dari puskesmas pembantu (Pustu) Sarongan.

Selama ini, di pustu tersebut juga ada rumah bersalin gawat darurat yang menjadi jujugan warga dari Desa Sarongan dan Kandangan yang akan melakukan persalinan. Dengan adanya rumah bersalin, maka fasilitas penunjang persalinan akan lebih lengkap.

Pembangunan rumah bersalin ini ditargetkan selesai sebelum akhir tahun. Terima kasih kepada pemerintah Jepang yang ikut membantu pembangunan fasilitas kesehatan ini.

Semoga berkah manfaat. Semangat semuanya, jangan lupa jaga kesehatan ya.Terang dokter Rio

Salah satu warga misriyati_merasakan  ikut senang sbg warga kandangan….karena banyak bumil Risti disini.ungkapnya

Sementara warga lain usamahabdat menyatakan MasyaAllah….ini bagian dari sila ke 5 dari Pancasila.katanya

LK

Related Articles

- Advertisement -
- Advertisement -

Berita Terbaru

Adblock Detected!

Our website is made possible by displaying online advertisements to our visitors. Please consider supporting us by whitelisting our website.